generasi berbudaya

GENERASI BUDAYAWAN  UNTUK BATUATAS LIWU BERBUDAYA

 

                                         penulis : la ode amlisi

                                                                        (laodeamlisiblogspot.com)

                                                     

                Budaya merupakan cara hidup yang berkembang serta di miliki bersama oleh kelompok orang, dan di wariskan dari generasi ke generasi. Indonesia sendiri adalah Negara yang memiliki beragam budaya dari setiap wilayah, dan dari sekian banyaknya kultur tersebut dapat mempengaruhi kita sebagai generasi untuk paham dengan budaya sendiri dan belajar budaya kelompok yang lain, agar dapat menciptakan perpaduan dalam kehidupan bermasyarakat sebab kehidupan kita akan selalu berpindah pindah tempat dan tanpa kita sadari akan berada di tempat yang memiliki budaya yang berbedah.

                Di era millennial saat ini hampir banyak generasi melupakan budaya sendiri dan tidak peduli pada budaya orang lain pula, hal ini menyebabkan terjadinya perkelahian, ketidak sopanan dan beredarnya kata-kata yang mengandung unsur kebencian namun tidak di sadari oleh generasi tersebut. Sehingga kita sebagai generasi tidak boleh menghilangkan kehidupan berbudaya dalam diri individu untuk menciptakan tatanan sosial yang baik dan aman sesuai tujuan budaya, karena budaya juga mengajarkan kita tentang pola dalam bermasyarakat.

                Lalu bagaimana dengan generasi sekarang, yang hamper kehilangan budaya..??? tentunya akan memiliki konsekuensi terhadap regenarasi selanjutnya karena  generasi saat ini adalah cerminan dari generasi selanjutnya maka mari hidupkan budaya agar tercipta kebudayaan yang di ajarkan oleh nenek moyang kita dahulu tentang kepedulian pada sesama manusia, kepedulian  pada hewan-hewan, dan kepedulian pada lingkungan atau alam, serta hubungan kita kepada sang pencipta.

                Melihat problem tersebut tentunya sebagai generasi harus sadar dan berubah baik sikap dan perilaku dari ketidak baikkan menuju pola yang baik sampai pada tahap yang lebih baik untuk menjadi contoh bagi generasi-generasi selanjutnya. Untuk memulai hal tersebut menyadarkan kita untuk duduk sama rendah, berdiri sama tinggi. Filosofi dari kata-kata tersebut memiliki arti yang sangat luas dan jika di kaji dapat mendefiniskan berbagai bidang dari setiap profesi individu, untuk menerapkannya di setiap keberadaannya baik di tempat kerja maupun dirumah sendiri.

                Kearifan local dapat mengacu pada berbagai kekayaan budaya yang tumbuh dan berkembang dalam masyarakat, dan merupakan elemen penting untuk memperkuat kohesi sosial antarwarga masyarakat. Ciri dan fungsi kearifan local adalah: penanda komunitas, elemen perekat sosial, tumbuh dari bawah serta eksis dalam masyarakat  bukan yang di paksakan dari atas, dapat memberi warna kebersamaan komunitas, dapat mengubah pola piker dan hubungan timbal balik individu dan kelompok, mampu mendorong terbangunya kebersamaan serta apresiasi dan mekanisme bersama untuk mempertahangkan diri.

                Oleh sebab itu generasi tidak boleh apatis terhadap polemic kebudayaan yang hari ini terkontaminasi hegemoni budaya budaya barat yang kontradiksi dengan  budaya local dari leluhur oleh sebab itu mari bangun negeri ini dengan budaya dan tradisi yang baik untuk kesejahteraan seluru elemen masyarakat baik dari kalangan rakyat biasa sampai pada kalangan atau golongan pejabat, baik pemimpin maupun bawahan nya untuk masyarakat yang makmur dan berbudaya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

"Generasi Bergerak. Hidupkan pemikir millenial"

mahasiswa wajib ketahui.! pelajar ini ngaku sebagai aktivis.

ekspo alam batuatas